Pondok Pesantren API Darussalam

المعهد الاسلامى السلفى دارالسلام

PROFIL

A.P.I (Asrama Pelajar Islam) pondok pesantren pulungsari berada disebelah selatan kurang lebih 30 km dari kota Wonosobo. Didirikan pada tahun 1965 M oleh bapak KH. Muhammad Afif, putra simbah KH. Mustajab Kaligowong.  

Nama A.P.I dipakai karena mbah Afif adalah santri Tegalrejo, sehingga nama A.P.I dijadikan pilihan sebagai tafa’ulan kepada A.P.I Tegalrejo.  Pada awal berdirinya mbah Afif memulai kegiatan belajar mengajar dengan cara sorogan dan bandongan disertai mujahadah dan riyadloh. Proses belajar mengajar secara sorogan mulai ditambah dengan sistem Madrasanh dengan memakai acuan dari A.P.I Tegalrejo setelah beliau pulang nyantri di tegalrejo. 

Pada tanggal 23 romadlon 1426 H beliau wafat, dan sepeninggal beliau pengasuh pesantren dipercayakan keapada putra beliau K. Ibrohim dengan dibantu oleh putra putri beliau yang lain . A.P.I Darussalam terdiri dari santri putra dan putri.  

Selain mengasuh pondok putra putri, beliau juga sebagai guru thoriqoh qodiriyah wan naqsyabadiyah dan thoriqoh syadziliyah al mu’tabaroh an nahdliyah. 

Adapun jama’ah yang mengikuti thoriqoh ini tidak hanya warga sekitar pondok namun juga tersebar di beberapa daerah luar jawa seperti lampung, jambi , bengkulu dan yang lainya.  

Setelah beliau wafat, kepemimpinan thoriqoh ini dilanjutkan oleh putra beliau K. Ibrohim, dan dilanjutkan oleh KH. Ahmad Musyaffa Afif. 

Demikianlah sejarah singkat pendirian Pesantren Darussalam.